Rahasia Semur Daging Betawi yang Gurih dan Empuk: Kuncinya di Jenis Daging Ini
- Youtube/Dapur Ayami
Jakarta, Mindset – Rahasia kelezatan semur daging Betawi terletak pada pemilihan jenis daging. Temukan jenis daging terbaik dan cara memasaknya agar hasilnya gurih, empuk, dan bumbu meresap sempurna!
Semur daging Betawi adalah salah satu kuliner khas yang terkenal dengan rasa manis gurih serta tekstur daging yang empuk dan kaya rempah.
Namun, tahukah Anda bahwa kunci utama kelezatan semur daging Betawi bukan hanya terletak pada bumbu, tetapi juga pada jenis daging yang digunakan?
Mengapa Pemilihan Daging Sangat Penting?
Jenis daging yang digunakan dalam semur sangat berpengaruh terhadap tekstur akhir hidangan ini.
Semur yang ideal memiliki daging yang empuk, namun tetap juicy dan tidak mudah hancur.
Untuk mencapai hasil terbaik, masyarakat Betawi umumnya memilih daging sengkel sebagai bahan utama.