Elon Musk Puji Keberhasilan Misi SpaceX: Booster Raksasa Berhasil Ditangkap!

Elon Musk Puji Keberhasilan Misi SpaceX.
Sumber :
  • X/Christoper Stanley

Mindset – Sabtu lalu, SpaceX mencetak sejarah baru dalam dunia penerbangan luar angkasa dengan dua prestasi penting: keberhasilan menangkap Booster Super Heavy menggunakan lengan mekanis di menara peluncuran serta pendaratan presisi Starship di Samudera Hindia. 

Tesla Ungkap Cybercab, Taksi Otonom Tanpa Setir dan Pedal: Masa Depan Transportasi?

Prestasi ini mengukuhkan kemampuan teknologi SpaceX yang semakin maju, menandai pencapaian luar biasa dalam eksplorasi luar angkasa komersial.

Misi kali ini adalah penerbangan kelima untuk roket raksasa SpaceX, yang terdiri dari Booster Super Heavy dan pesawat antariksa Starship. 

Elon Musk Perkenalkan Grok-2 Mini: AI Cerdas yang Lebih Ringkas dan Cepat untuk Pengguna X Premium+

Peluncuran ini hanya sehari setelah Administrasi Penerbangan Federal AS (FAA) memberikan izin modifikasi untuk misi tersebut, yang memungkinkan SpaceX melakukan peluncuran dari Boca Chica, Texas. 

Izin tersebut memberikan ruang bagi SpaceX untuk menjalankan misi sub-orbital, termasuk pendaratan Starship di Samudra Hindia dan upaya menangkap booster oleh Mechazilla—lengan mekanis yang menjadi andalan.

SpaceX Luncurkan Starlink Premium untuk Pengguna Bisnis, Apa Keunggulannya?

Meskipun FAA telah mempersiapkan beberapa skenario darurat, seperti kemungkinan Starship tidak mampu menahan panas selama re-entry, semua berjalan sesuai rencana tanpa perlu mengaktifkan pengecualian. 

Booster Super Heavy berhasil ditangkap oleh Mechazilla, lengan mekanis yang dengan presisi tinggi menangkap roket yang meluncur kembali ke Bumi, sesuatu yang bahkan tim insinyur SpaceX sendiri tidak sepenuhnya antisipasi.

Halaman Selanjutnya
img_title