Insentif 4,2 Juta! Berikut Cara Daftar Akun Kartu Prakerja 2023

Laman pendaftaran program Kartu Prakerja 2023.
Sumber :
  • prakerja.go.id

Mindset – Pembukaan program Kartu Prakerja gelombang 48 diprediksikan dimulai awal bulan Januari 2023. Untuk peserta yang lolos pada program Kartu Prakerja ini berhak mendapat insentif Rp 4,2 juta.

5 Hal Perlu Diketahui tentang El Nino, Sering Disebut di Sidang MK

Kartu Prakerja merupakan program yang diperuntukkan dalam pengembangan skill kerja dan mengarahkan kepada kewirausahaan.

Pada program ini diberikan berupa bantuan biaya yang diperuntukkan bagi para pencari kerja. 

Sidang MK Hari Ini, Keterangan 4 Menteri dan DKPP terkait Bansos

Selain itu, Kartu Pra Kerja juga untuk pekerja yang terdampak PHK atau pekerja yang perlu meningkatkan skill-nya. 

Bagi pelaku usaha mikro dan kecil pun bisa mengikutinya, agar mampu bersaing ditingkat lebih tinggi di bidang usaha.

Pendaftaran Kartu Prakerja 2023, Penerima Bansos Bisa Ikutan

Dengan insentif yang naik dari tahun sebelumnya sangat perlu dipertimbangkan untuk ikut serta.

Bahkan ada kabar baik yang tertera dalam laman resmi Kartu Prakerja yakni www.prakera.go.id. Disebutkan bahwa pendaftaran Prakerja 2023 akan dimulai kembali pada awal Januari 2023.

Program Kartu Prakerja sangat diminati bagi mereka yang belum memiliki pekerjaan. Selain mendapatkan pelatihan secara online, peserta pun mendapatkan insentif yang memikat.

Total insentif Kartu Prakerja 2023 naik

Diketahui sebelumnya, total insentif Kartu Prakerja 2023 akan naik dari Rp 3,55 juta menjadi 4,2 juta. 

Untuk penerima bansos pun masih bisa memiliki kesempatan lolos pada Program Kartu Prakerja 2023.

Sebelumnya program Kartu Prakerja menggunakan skema semi bansos sehingga sulit bagi penerima bansos pemerintah untuk mengikutinya.

Saat ini skema tersebut sudah diganti pada Kartu Prakerja Gelombang 48 dengan menggunakan skema normal. 

Jadi bagi yang dapat bansos baik BLT BBM atau sejenisnya tidak usah khawatir tidak lolos. Karena sudah dengan skema normal dan bisa mengikuti bagi siapapun yang membutuhkan. 

Tapi, karena peserta dibatas, sehingga pendaftar harus segera mendaftarkan Akun Kartu Prakerja apabila sudah dibuka. Agar tidak kehabisan kuota peserta.

Untuk Skema Normal pada pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 48 ini peserta yang lolos akan meraih insentif dengan total RP 4,2 juta, Jumlah ini terbagi dalam beberapa rincian.

Dana insentif ini diantaranya, dana pelatihan Rp 3,5 juta, dana ini tidak bisa dicairkan, benefitnya berupa online learning yang bisa diakses peserta untuk meningkatkan skill.

Selanjutnya, insentif tunai Rp 600 ribu dan terakhir insentif survei Rp 100 ribu.

Persyaratan pendaftaran Kartu Prakerja 2023

Untuk mengikuti program Kartu Prakerja ini ada beberapa persyaratan yang harus diperhatikan. Berikut persyaratan Program Kartu Prakerja 2023:

  1. Warga Negara Indonesia (WNI) dibuktikan dengan bukti KTP.
  2. Berusia minimal 18 per tanggal pendaftaran, dan maksimal 64 tahun;
  3. Tidak sedang menempuh pendidikan formal (sekolah sampai tingkat SMA)
  4. Tidak pernah menjadi peserta Kartu Prakerja;
  5. Bukan anggota TNI/Polri, PNS/PPK, Kepala Desa/Perangkat Desa, Komisaris BUMN/BUMD, pejabat negara atau anggota DPR/DPRD.

Cara daftar Kartu Prakerja 2023

Sementara, untuk cara daftar Kartu Prakerja 2023 gelombang 48 dipastikan tidak ada perubahan yang berbeda. 

Berikut tahapan pendaftaran akun Kartu Prakerja 2023:

1. Buat akun terlebih dahulu melalui link prakerja.go.id

- Isikan email (email harus aktif karena akan dikirimkan verifikasi)

- Lampirkan data KTP, KK, Nomor HP serta data diri untuk dilakukan verifikasi calon peserta pendaftar.

- Mengikuti tes kemampuan dasar dan motivasi sebagai tes awal sebelum lulus program Kartu Prakerja 2023.4

2. Gabung Gelombang

- Pilih opsi Gabung Gelombang yang sedang dibuka/;

- Pilih opsi pernyataan persetujuan pendaftar Kartu Prakerja Gelombang 484- Pastikan mendapat konfirmasi telah bergabung pada gelombang yang dibuka.

Meski pelaksanaan Pendaftaran Kartu Prakerja 2023 akan dimulai awal Januari 2023. Namun, untuk waktu tepatnya belum ditetapkan tanggal mulainya. Sehingga bagi calon peserta yang berminat pada program ini harus rajin cek update informasi terkait pembukaan Kartu Prakeja 2023. 

Itulah informasi dan Cara Daftar Akun Kartu Prakerja 2023 bagi yang lolos akan ada insentif Rp 4,2 juta.