AHY Sindir Menteri Maju Caleg, Ternyata 5 Menteri Partai Demokrat pun Nyaleg di Era SBY
- viva.co.id
Mindset –Ketum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY mengulang sindiran yang selalu muncul tiap menjelang Pemilu.
Sindiran tersebut terkait para menteri yang maju untuk menjadi calon anggota legislatif dalam Pemilu 2024 nanti.
Dalam pandangan AHY, lebih baik para menteri tersebut mundur. Dengan demikian, selain tugas sebagai menteri tidak akan terganggu, juga tidak akan terjadi pemanfaatan aset negara demi keuntungan personal.
Komentar seperti itu sudah bolak-balik diajukan oleh orang tiap kali Pemilu akan berlangsung. Menjelang Pemilu 2014 bahkan FX. Arief Poyuono mengajukan permohonan pengujian UU No. 8 Tahun 2012 terkait materi persyaratan bakal caleg.
Pengujian materi UU pemilu tersebut, yang tidak mencantumkan jabatan menteri sebagai jabatan yang harus diletakkan ketika seseorang maju sebagai bakal caleg, ditolak oleh Mahkamah Konstitusi.
Terlepas dari masih relevan atau tidaknya kekhawatiran sebagaimana yang AHY kemukakan, ternyata pada era SBY pun, yakni dalam Pemilu 2014, beberapa menteri dari Partai Demokrat pun maju sebagai caleg.