Profil Panji Gumilang, Pendiri Ponpes Al Zaytun yang Kontroversial dengan Berbagai Kebijakannya

Profil Panji Gumilang, Pendiri Ponpes Al Zaytun yang Kontroversial.
Sumber :
  • Ist

Indramayu, MindsetProfil Panji Gumilang pendiri Pondok pesantren Al Zaytun yang kontroversial dengan berbagai kebijakan yang dianggap menyeleweng dari syariat agama Islam akan diulas dalam artikel ini. Simak selengkapnya!

5 Tokoh Pendidikan Islam dan Jasanya, dari Ibnu Sina Sampai Fatimah al-Fihri

Pondok Pesantren Al Zaytun Indramayu telah menarik perhatian publik belakangan ini dengan pendekatan inovatif yang mereka terapkan. Meskipun terdapat beberapa kontroversi seputar hal tersebut.

Beberapa kegiatan di Ponpes Al Zaytun Indramayu terkadang tidak sepenuhnya sesuai dengan tafsir konservatif syariat Islam yang umum diterapkan.

Pemuda PUI Garut Periode 2024-2027 Dilantik, Agus Nurjaman Kembali Pimpin Kedua Kalinya

Misalnya, mereka mencampurkan jamaah pria dan wanita saat salat Idul Fitri 2023 yang lalu. Selain itu juga melakukan adzan dengan gerakan tambahan tertentu melanggar syariat, serta memperkenalkan salam Kristen saat berhadapan dengan mantan wakil bupati Indramayu, Lucky Hakim.

Perbincangan ini telah mengarahkan sorotan publik kepada pendiri Ponpes Al Zaytun Indramayu, yaitu Panji Gumilang.

Galileo Galilei, Ilmuan Besar Italia yang Merevolusi Ilmu Astronomi dan Metode Ilmiah

Banyak yang penasaran dengan pemikiran dan pendekatan yang berbeda yang diajarkan oleh Panji Gumilang, yang dianggap tidak sejalan dengan mayoritas ajaran agama Islam.

Profil Panji Gumilang 

Panji Gumilang.

Photo :
  • VIVAnews/ Muhamad Solihin

Panji Gumilang, yang juga dikenal sebagai Syekh Panji Gumilang, adalah seorang tokoh kelahiran Gresik pada tanggal 30 Juli 1946.

Pada bulan Agustus 1996, Panji Gumilang mendirikan Yayasan Pesantren Indonesia dan membangun Pondok Pesantren Al Zaytun.

Pada tanggal 1 Juli 1999, kegiatan pembelajaran pertama kali dimulai di pondok pesantren ini. Resmi dibuka oleh Presiden ke-3 RI, BJ Habibie, pada tanggal 27 Agustus 1999. 

Riwayat Pendidikan Panji Gumilang 

Syeikh Panji Gumilang saat menyampaikan pidato.

Photo :
  • Al Zaytun

Panji Gumilang menjalani masa kecilnya dengan penuh semangat, menghabiskan waktu pagi hari untuk belajar di Sekolah Rakyat (SR) dan menjelang sore harinya, ia meluangkan waktu untuk mengaji.

Setelah lulus dari SR, ia melanjutkan pendidikannya di Pondok Pesantren Modern Gontor

Pada tahun 1966, setelah menyelesaikan pendidikan di Gontor, Panji Gumilang melanjutkan pendidikan perguruan tingggi di IAIN Syarif Hidayatullah Jakarta dengan mengambil jurusan Sastra dan Kebudayaan Islam di Fakultas Adab. Selain itu, dia juga aktif di HMI cabang Ciputat.

Panji Gumilang Aktif Berogranisasi 

Penampakan komplek Pesantren Al Zaytun.

Photo :
  • Google Images - Abdul Hakim

Panji Gumilang sebagai seorang alumni, pernah menjalankan tugas sebagai Ketua Ikatan Alumni UIN Syarif Hidayatullah.

Ia dipercaya memimpin selama dua periode dari tahun 2006 sampai tahun 2023.

Dalam masa tersebut, ia secara aktif terlibat dalam kegiatan Rabithoh 'Alam Islami, dan ditempatkan di Majlis Ulama Islam Malaysia Sabah bagian Da'wah (1982-1989).

Selain itu, Panji Gumilang juga memegang posisi Presiden PERKISA (Perhimpunan Keluarga Besar Indonesia Sabah Malaysia) selama dua periode (1982-1989).

Penghargaan Gelar Doktor dari Universitas Internasional 

Asrama Pesantren Al Zaytun.

Photo :
  • google Images - Whinda Heryawan

Panji Gumilang meraih gelar doktor honoris causa  dari International Management Centres Association Revans University, sebuah perguruan tinggi yang berbasis di Inggris dan Amerika Serikat.

Penghargaan tersebut diberikan atas jasa-jasanya dalam menciptakan perubahan dan transformasi pendidikan di Indonesia.

Direktur Regional dan Associate Professor IMCA, Dr Anthony Hii memberikan penjelasan mengenai pertimbangan di balik penganugerahan gelar tersebut.

Panji Gumilang Bantah Bagian dari NII 

Asrama Pesantren Al Zaytun.

Photo :
  • google Images - Whinda Heryawan

Nama Panji Gumilang belakangan ini menjadi sorotan di media sosial dan dia disebut-sebut sebagai Imam Negara Islam Indonesia (NII) Komandemen Wilayah (KW) 9 pada tahun 2011.

Namun, Panji Gumilang membantah klaim tersebut dan menyatakan bahwa dia bukanlah Abu Toto, seperti yang dikatakan oleh petinggi NII KW 9.

Profil Panji Gumilang dan Pondok Pesantren Al Zaytun Indramayu menunjukkan bahwa ia memiliki pendekatan inovatif dalam pendidikan Islam. Meskipun terdapat kontroversi seputar pendekatan tersebut, bahkan membuat sebagian masyarakat gusar dan mendemo pesantren Al Zaytun