3 Golongan Paling Sial di Hari Kiamat dan Akhirat, Salah Satunya Tukang Zina

Ilustrasi Hari Kiamat
Sumber :
  • Pixabay / 0fjd125gk87

MindsetHari Kiamat adalah momen ketika kehidupan seluruh umat manusia di dunia berakhir. Setelah itu kehidupan manusia akan beralih ke kehidupan akhirat yang abadi.

Malaikat Izrail Pencabut Nyawa, Lalu Kapan dan Siapa yang Mencabut Nyawa Malaikat Izrail?

Pada Hari Kiamat semua amal perbuatan manusia akan diadili. Berdasarkan pengadilan yang seadil-adilnya dan tak mempan suap, manusia akan ditentukan masuk ke dalam surga atau neraka

Pada momen tersebut tidak ada satu pun manusia yang mau dan mampu membantu manusia lain. Semua manusia sibuk memikirkan nasibnya sendiri.

Hidup Sampai Hari Kiamat, Cara Iblis Mati Sangat Mengerikan

Ilustrasi Hari Kiamat atau Akhir Dunia

Photo :
  • Pixabay / SingingAngler

Akan tetapi ada sebagian orang yang mendapatkan syafaat dari Nabi Muhammad saw. Melalui syafaat itu manusia mendapatkan keringanan terkait azab dan beban di akhirat.

8 Bendera Akan Berkibar di Hari Kiamat, Bendera Apa Saja?

Selain itu, pada Hari Kiamat Allah Swt. juga akan menolong orang-orang tertentu yang beriman. 

Sebagai contoh, ketika semua orang mengalami momen berkumpul di Padang Mahsyar menunggu pengadilan, suasana sangat panas. Dikatakan bahwa saat itu matahari hanya sejarah satu mil.

Pada momen tersebut Allah Swt. akan menolong 7 golongan manusia untuk diberi naungan berupa Arsy Allah Swt.

Ilustrasi Panas Matahari Hari Kiamat di Padang Mahsyar

Photo :
  • Pixabay / blende12
 

Nah, kebalikannya dari 7 golongan yang akan Allah Swt. tolong itu, Sobat Mindset, ada juga golongan-golongan yang sudah dijamin tidak akan Allah Swt. beri keringanan apa pun di Hari Kiamat.

Siapa saja mereka?

Dalam sebuah hadis sahih yang diriwayatkan oleh Imam Muslim, Nabi bersabda bahwa ada 3 golongan manusia yang mengalami empat kerugian mengerikan.

Kerugian pertama, dia tidak akan diajak berbicara oleh Allah Swt di Hari Kiamat.

Kerugian kedua, dia tidak akan disucikan dari dosa-dosa.

Kerugian ketiga, dia tidak akan diberi perhatian sedikit pun oleh Allah Swt.

Kerugian keempat, dia akan merasakan azab yang sangat pedih.

Ilustrasi Neraka

Photo :
  • Pixabay / ZERIG

Tiga golongan tersebut adalah:

Pertama, syaikhun zanin, artinya orang berusia tua yang tukang zina.

Manusia semakin bertambah usia normalnya semakin mendekatkan diri kepada Allah Swt. dan bukannya malah membiasakan dosa besar seperti zina.

Allah Swt. sendiri sudah memperingatkan di dalam Al-Quran supaya manusia menjauhi zina. Oleh sebab itu, tidak ada ajaran penebusan dosa zina dengan menggunakan uang seperti diisukan terjadi di pondok pesantren Al Zaytun.

Surah Al-Isra ayat 32

Photo :
  • Al-Quran Kemenag Edisi Penyempurnaan 2019

Kedua, malikun kadzdzabun, artinya penguasa yang tukang dusta. Penguasa di sini tentu mencakup baik raja ataupun presiden.

Presiden adalah pelayan rakyat yang harus menepati janji-janjinya termasuk yang diucapkan pada saat kampanye.

Termasuk juga penguasa yang tukang dusta adalah penguasa yang berbaik-baik dengan rakyat sebelum dia terpilih, kemudian menjadi diktator saat sudah menjadi penguasa.

Ilustrasi diktator atau tiran.

Photo :
  • freepik.com

Ketiga, ‘ailun mustakbirun, artinya orang miskin yang sombong.

Kemiskinan harusnya membuat seseorang memiliki sifat-sifat terpuji seperti rendah hati, mensyukuri nikmat, menghindari iri, dan bukannya malah membuat orang menjadi sombong.

Demikian informasi penting terkait 3 orang yang akan bernasib sangat sial kelak di Hari Kiamat dan akhirat, Sobat Mindset. Semoga kita semua terhindar dari termasuk golongan-golongan tersebut.