Lailatul Qadar Tanggal Berapa? Ketahui Rumus Tanggal Lailatul Qadar Ini

Ilustrasi Malam Lailatul Qadar
Sumber :
  • Pixabay / Bessi

MindsetLailatul Qadar merupakan malam istimewa yang pasti sangat dinantikan seluruh umat Islam di seluruh penjuru dunia. Malam tersebut merupakan salah satu keutamaan Ramadhan yang Allah Swt. janjikan. 

Niat Puasa Ramadan yang Benar, 'Ramadana' atau 'Ramadani'?

Apa sih sebenarnya keutamaan Lailatul Qadar sehingga semua orang menginginkannya? 

Di dalam Al Quran surah Al-Qadar ayat 1-5 Allah Swt. berfirman bahwa lailatul qadar itu malam kemuliaan yang pahala bagi orang yang beribadah pada malam itu lebih baik daripada seribu bulan

Bagaimana Cara Mendapatkan Malam Lailatul Qadar? Begini Menurut Keterangan Hadis!

Malam tersebut juga merupakan malam turunnya Al Quran. Yang dimaksud bukan pertama kali turunnya Al Quran kepada Nabi Muhammad saw. karena momen itu biasa disebut Nuzulul Quran.

Yang dimaksud dengan turunnya Al Quran pada malam Lailatul Qadar adalah turunnya Al Quran secara keseluruhan ke langit dunia. Dari langit dunia itu Al Quran kemudian diturunkan kepada Nabi Muhammad saw. secara bertahap. 

Mengapa Allah Swt Merahasiakan Waktu Malam Lailatul Qadar? Ini Hikmah dan Alasannya!

Sementara itu dalam hadis juga disebutkan bahwa pahala Lailatul Qadar dihitung dengan seribu bulan adalah terkait seorang pria Bani Israil yang berperang di jalan Allah Swt. selama 1000 bulan.

Nama lelaki itu menurut riwayat lain adalah Syamsun bin Manoah. 

Halaman Selanjutnya
img_title