Gaming Tanpa Panas! iQOO 13 Buktikan Baterai 6150 mAh & Cooling System Handal, Solusi Main Game Berat
- Ist
Jakarta, Mindset – iQOO 13 resmi menjadi smartphone pertama di Indonesia yang mengusung chipset Snapdragon 8 Elite, menggabungkan performa gahar dengan efisiensi baterai dan sistem pendingin mutakhir.
Dengan klaim 40% lebih efisien dan cepat dibanding pendahulunya, Snapdragon 8 Gen 3, ponsel ini menjawab keluhan gamers tentang overheat dan baterai cepat habis.
Bagaimana iQOO 13 membuktikan diri sebagai solusi gaming berat? Simak ulasannya!
Snapdragon 8 Elite: Performa Monster, Suhu Tetap Stabil
Chipset Snapdragon 8 Elite menjadi jantung iQOO 13. Berbasis arsitektur CPU Oryon (biasa dipakai di laptop), chipset ini mencatatkan peningkatan 40% dalam efisiensi daya dan kecepatan single-core/multi-core dibanding generasi sebelumnya.
Hasil benchmark AnTuTu 10 mencapai 2,8 juta, melonjak dari 2 juta di Snapdragon 8 Gen 3.
Namun, yang lebih menarik adalah kemampuan thermal management-nya. Saat diuji dengan game berat seperti Genshin Impact di pengaturan maksimal, suhu iQOO 13 hanya mencapai 40°C.