21 Nama Hari Kiamat yang Menggambarkan Kondisi Manusia Saat Itu

Ilustrasi Nama-Nama Hari Kiamat
Sumber :
  • Pixabay / AlexAntropov86

Mindset –Selain banyaknya nama-nama Hari Kiamat di dalam Al-Qur’an yang menggambarkan karakteristiknya, ada juga nama-nama Hari Kiamat lain. Nama-nama tersebut menggambarkan kondisi manusia pada Hari Kiamat. 

Gus Baha Sebut Tiga Hewan Ini Menjadi Penghambat Datangnya Hari Kiamat!

Melalui penggambaran situasi-situasi manusia yang berbeda-beda pada saat Hari Kiamat, ada pelajaran penting bagi manusia. Hikmah nama Hari Kiamat semacam itu menjadi teladan untuk meniru manusia-manusia yang bahagia di momen tersebut. 

Berikut 21 nama Hari Kiamat yang menggambarkan beragam situasi manusia di hari kiamat. 

Selain Ayat DNA, dalam Al Quran Juga Ada Ayat Sidik Jari

1. Yaum ‘Asir, artinya hari yang serba sulit.

Ilustrasi Panas Matahari Hari Kiamat di Padang Mahsyar

Photo :
  • Pixabay / blende12
Hari Apa Terjadi Kiamat? Ternyata Begini Bocoran Nabi

2. Yaum ‘Adhim, artinya hari yang agung. 

3. Yaum Masyhud, artinya hari yang dipersaksikan. 

4. Yaum ‘Abus Qamtharir, artinya hari saat orang-orang kafir bermuka masam dan penuh dengan kesulitan.

5. Yaum ‘Aqim, artinya hari yang mandul. Disebut demikian karena tidak ada lagi hari setelah hari Kiamat. 

6. Yaumush Shadr, artinya hari manusia bertolak dari dalam kubur mereka.

Ilustrasi Kuburan

Photo :
  • freepik.com

7. Yaumul Jidal, artinya hari berbantah.

8. Yaumul Ma’ab, artinya hari kembali. Yang dimaksud adalah kembali kepada Allah Swt. sebagai sang Pencipta.

9. Yaumul ‘Ardh, artinya hari saat amal manusia diperlihatkan kepada mereka.

10. Yaumul Khafidhah ar-Rafi’ah, artinya hari ketika derajat manusia terbagi menjadi yang rendah dan yang tinggi. 

11. Yaumul Qishash, artinya hari ketika manusia akan dituntut balik oleh mereka yang menjadi korban aniaya dan tindakan zalim.

12. Yaumul Jaza’, artinya hari pembalasan. 

13. Yaumun Nafkhakh, artinya hari ketika sangkakala ditiup oleh Malaikat Israfil.

14. Yaumuz Zalzalah, artinya hari ketika bumi berguncang.

Ilustrasi Dampak Gempa Bumi

Photo :
  • freepik.com

15. Yaumur Rafifah, artinya hari yang mengguncangkan alam semesta.

16. Yaumun Naqur, artinya hari ketika sangkakala ditiup oleh Malaikat Israfil.

17. Yaumut Tafarruq, artinya hari perpecahan.

18. Yaumush Shad’, artinya hari perpisahan.

19. Yaumul Ba’tsarah, artinya hari ketika manusia berserakan ke sana kemari. 

20. Yaumun Nadamah, artinya hari penyesalan.

21. Yaumul Firar, artinya hari ketika manusia-manusia berlarian tunggang langgang akibat ketakutan. 

Demikian nama-nama julukan Hari Kiamat dalam Al-Qur’an yang menggambarkan kondisi manusia hari Kiamat. Penggambaran tersebut kebanyakan menggambarkan situasi sulit yang menimpa orang-orang yang kafir atau tidak melakukan amal kebaikan saat hidup di dunia.