Ingin Kaya dan Sejahtera di Masa Tua? Coba Lakukan Strategi ini!
- unplash.com
Cara agar kaya di masa tua
1. Terapkan mindset bahwa hidup bahagia patut direncanakan. Dengan demikian, kita dapat mempersiapkan hal materi seperti rumah, tabungan pensiun dan lain sebagainya untuk kita nikmati di masa depan.
2. Manfaatkan segala sumber daya seperti materi dan pengalaman untuk meningkatkan skill sepeti kursus, pelatihan dan lain sebagainya. Dengan memiliki skill yang dibutuhkan, tentu dalam mendapatkan penghasilan jauh lebih mudah. Hal ini agar kemampuan finansial kita meningkat dan dapat menabung lebih banyak.
3. Kesempatan mendapatkan penghasilan bisa diciptakan dengan kita memiliki apa yang orang lain butuhkan. Jika kita memiliki kemampuan dalam memberikan solusi tentu orang lain tidak segan untuk membayar mahal. Contoh jika kamu memiliki kemampuan untuk menggambar, tentu kamu dapat menghasilkan uang. Menggambar pemandangan atau arsitektur gedung. Gambar-gambar mural bisa dijual sebagai NFT.
4. Cermatlah menggunakan uang. Membeli sesuatu yang dibutuhkan daripada membeli sesuatu yang tidak kita gunakan. Kehidupan di masa tua yang bahagia dapat kita rencanakan dengan berinvestasi di instrument jangka panjang seperti saham, reksadana atau obligasi yang dijamin Negara keamanannya.
Demikian cara-cara yang dapat kita lakukan, agar di masa tua kita memiliki kehidupan yang sejahtera. Manfaatkanlah masa mudamu untuk masa tuamu. Sehingga kamu tidak mengalami kesulitan.