Card of the Day Zodiak Sagitarius Senin 18 September: Hargailah Memori
- Cep Subhan KM
Mindset –Kartu tarot merupakan media ramalan dengan menggunakan kartu atau kartomansi yang paling dikenal orang di seluruh dunia.
Akan tetapi, sebenarnya bukan hanya kartu tarot yang memang bisa dan umum digunakan untuk sarana kartomansi.
Selain kartu tarot, ada juga beberapa jenis kartu lain yang sama-sama populer, yaitu kartu Oracle dan kartu Lenormand.
Ketiga jenis kartu tersebut memiliki fungsi yang fokus bacaannya berbeda. Begitu juga sistem pembacaan kartunya berbeda.
Kartu tarot umumnya digunakan untuk membaca fase perjalanan hidup dengan lebih mendalam dan spiritual.
Kartu Tarot Seven of Wands
- Cep Subhan KM
Sementara kartu Lenormand lazim digunakan untuk menjawab yes or no question tentang peristiwa-peristiwa praktis harian.
Lain lagi kartu Oracle yang paling populer digunakan untuk memberi pesan harian bagi pembaca, biasa disebut card of the day.
Kartu harian atau card of the day adalah pesan singkat berupa saran yang bisa dijadikan fokus perhatian untuk jangka waktu satu hari.
Sebagaimana kartu tarot, saat ini ada banyak variasi kartu oracle. Masing-masing mengangkat tema khusus dengan jumlah kartu dek yang berbeda.
Berikut ini Mindset sajikan bacaan card of the day kartu oracle untuk setiap zodiak dengan menggunakan kartu khusus Lynn Araujo bernama Oracle Botanical Inspirations.
Kartu Oracle indah berjumlah 44 kartu ini menggunakan tema bunga-bunga terkenal yang ada di seluruh dunia.
Oleh sebab itu, tidak salah jika dikatakan bahwa pesan harian untuk pembaca menggunakan kartu ini hasilnya adalah pesan dalam bentuk bahasa simbolis bunga.
Bacaan Card of the Day Sagitarius: Forget-Me-Nots
Bunga Forget-Me-Nots
- freepik.com
Bacaan Card of the Day untuk kamu yang memiliki zodiak Sagitarius pada 18 September 2023 adalah bunga Forget-Me-Nots.
Bunga ini banyak memiliki legenda, salah satu yang paling pedih adalah kisah ksatria abad pertengahan.
Dikisahkan bahwa ksatria tersebut jatuh ke dalam Sungai saat memetik bunga bersama kekasihnya.
Saat baju zirahnya menyeretnya terbenam, dia berteriak kepada kekasihnya: “jangan lupakan aku!”
Dikisahkan bahwa jika kamu menyimpan bunga ini di bawah bantalmu maka kamu akan mendapatkan kembali memori-memorimu yang hilang, khususnya terkait percintaan.
Ilustrasi Pasangan Cinta
- freepik.com
Lalu apa pesan yang diberikan oleh bunga ini untuk kamu-kamu para Sagitarius?
Sebagaimana bunga forget-me-not, memori bisa muncul di tempat-tempat tak terduga.
Sediakan ruangan dalam hatimu untuk memori-memori lembut para kekasih yang hilang, berdampingan dengan memori-memori bahagia yang kamu hargai.
Demikian ramalan hari ini menggunakan kartu Oracle untuk zodiak Sagitarius.