Lautaro Martinez Kritik Sikap Romelu Lukaku, Eks-Rekan Inter Milan yang Diminati Juventus

Penyerang Inter Milan, Lautaro Martinez saat melawan Al Nassr.
Sumber :
  • Twitter - Inter Milan

"Setelah bertahun-tahun bersama, setelah mengalami begitu banyak hal bersama, saya merasa kecewa. Untungnya, itu adalah pilihan pribadinya, saya mengharapkan yang terbaik baginya. Namun, saya tidak mengharapkan sikap [Romelu Lukaku] yang seperti ini."

Romelu Lukak Pemain Pinjaman Inter Milan dari Chelsea 

Darwin Nunez Pecahkan Rekor Buruk di Premier League Saat Liverpool Hancurkan Chelsea

Inter Milan Bakal Boyong Pulang Romelu Lukaku, Chelsea Siap Merugi.

Photo :
  • Twitter - @_Stats24

Lukaku awalnya bermain untuk Inter dengan status permanen antara 2019 dan 2021 sebelum kembali dengan status pinjaman musim lalu.

Nonton Live Streaming Liverpool vs Chelsea di Liga Inggris Hari Ini, Duel Sengit di Anfield

Total, dia bermain 132 kali untuk klub dan mencetak 78 gol. Lukaku berhasil memenangkan gelar Serie A dan Coppa Italia selama di Inter Milan. Serta menjadi bagian dari tim yang mencapai final Liga Champions musim lalu.

Masih belum jelas apa yang akan terjadi dengan masa depan Lukaku, meskipun Juventus dilaporkan tengah berusaha untuk mengontraknya dengan status pinjaman. Namun Inter milan dipastikan tidak akan melanjutkan negosiasinya dengan Chelsea. Saat ini, sang penyerang sedang berlatih sendiri di markas Cobham Chelsea dan tidak masuk dalam rencana Mauricio Pochettino.

Ternyata Ini Alasan Sebenarnya Lionel Messi Tolak Tawaran Kontrak €1,5 Miliar dari Al Hilal