Berikut 5 Pemain dengan Gaji Termahal di Piala Dunia 2022

Gaji Pemain Piala Dunia
Sumber :
  • Twitter/@Matchday365

Mindset – Perhelatan piala dunia selalu berjalan dengan meriah dan bertabur bintang. Termasuk penyelenggaraan Piala Dunia Qatar 2022.

Messi Geser Haaland, Sabet Gelar Pemain Terbaik FIFA 2023

Piala Dunia 2022 selalu bertabur pemain bintang yang memiliki nilai gaji fantastis. Gaji tersebut didapatnya dari klub-klub yang menariknya sebagai pemain.

Seperti halnya kita ketahui, bintang sepak bola Cristiano Ronaldo yang merupakan kapten dari kesebelasan Portugal pun turut serta bertanding di Piala Dunia ini.

Kejutan Rumor Transfer Karim Benzema ke Arsenal, Solusi Mikel Arteta Kah? : Nasib Eddie Nketiah?

Mega bintang sepak bola yang berasal dari klub Manchester United ini menjadi pemain termahal di Piala Dunia 2022, Dia dibayar oleh MU sebanyak USD100 apabila dirupiahkan mencapai Rp1,57 triliun.

Seiring banyaknya terjadi kemelut antara Ronaldo dengan manajer MU. Akhirnya ROnaldo telah diputus kontraknya dari klub setan merah tersebut. Sehingga membuat Ronaldo menjadi satu-satunya pemain yang tidak memiliki klub. 

Liverpool FC Tanpa Jasa Mac Allister di Laga Kandang Kontra ManUnited: Klopp Ungkap Detail Cedera

Berdasarkan data yang dilansir dari Deccanherald pemain termahal pada Piala Dunia diantaranya:

1. Eden Hazard

Pemain yang berusia 31 tahun dan berkebangsaan Belgia ini mendapatkan Gaji sebesar USD31 jika dirupiahkan setara dengan Rp486,2 miliar. Saat ini Eden Hazard bermain di klub Real Madrid - Spanyol. 

Dalam penampilannya di Piala Dunia, Hazard membela timnas Belgia sejak tahun 2008. Dari pertandingannya tersebut dia mencatatkan sebanyak 123 caps dan torehan 33 gol sepanjang penampilannya di Piala Dunia. 

2. Robert Lewandowski

RObert Lewandowski saat ini memasuki usia 34 tahun. Pria berkebangsaaan Polandia ini memiliki gaji USD35juta atau setara Rp549,5 miliar.

Lewandowski saat ini berkarir di Barcelona. Sebelumnya ia pun perna bermain untuk klub Jerman yakni Borussia Dortmund dan Bayern Munchen di Bundesliga.

3. Neymar

Usia Neymar Jr saat ini menginjak 30 tahun. Ia merupakan pria berkebangsaan Brasil. Neymar pernah menjadi pemain termahal dunia pada tahun 2017, lalu. Titel tersebut didapat setelah ditebus PSG dari Barcelona dengan biaya transfer sebesar 222 juta euro. Dalam karirnya di PSG ia telah mencatatkan lebih dari 160 pertandingan di semua kompetisi.

4 Lionel messi

Pemain sepakbola yang terkenal dengan kecepatan dribelnya ini telah berusia 35 tahun. meski sudah masuk kepala tiga, performanya pun masih prima dan patut diberi apresiasi. Sebagai seorang mega bintang sepak bola yang telah menyabet penghargaan Baloon D'Or messi mendapatkan gaji sebesar USD120 atau Rp1,88 triliun.

Messi saat ini merumput di PSG bersama dengan Neymar Jr. Sepanjang karirnya di PSG dia telah bertanding di 165 pertandingan dan meraih 91 gol.

5. Kylian Mbappe

Kylian Mbappe menjadi pemain termuda yang memiliki nominal gaji yang sangat besar. Masih berusia 23 tahun ia sudah mengantongi gaji sebesar USD128 juta atau Rp2 triliun. Dalam debutnya di piala dunia ia memulainya pada usia 19 tahun, Bersama kesebelasan prancis Mbappe berhasil meraih sukses mendapat trofi Piala Dunia 2018 di Rusia.