Puncak Harlah NU 7 Februari 2023 Berlangsung 24 Jam, Berikut Nama Para Ulama Pengisi Acara

Kapolda Jatim saat Meninjau Lokasi Satu Abad Harlah NU
Sumber :
  • Tvonenews.com

Fadilah dan Sebab Adanya Lailatul Qadar di Bulan Ramadan

Acara pertama, Haflah Tilawatil Qur’an akan dipimpin oleh Prof. Said Agil Husin Al-Munawar yang merupakan Guru Besar UIN Syarif Hidayatullah, bersama dengan qari-qari internasional. 

Selanjutnya, Manaqib Syekh Abdul Qadir Al-Jailani yang akan dibacakan oleh Prof. Syekh Muhammad Fadhil Al-Jailani, cucu ke-25 Syekh Abdul Qadir, dari pukul 01.00 WIB-02.00 WIB. 

17 Sunah Puasa di Bulan Ramadan, Ikuti Tuntunan Rasulullah agar Mendapat Pahala Berlimpah

Acara akan dilanjutkan salat malam, diimami oleh KH R. Ahmad Azaim Ibrahimy, Pengasuh Pondok Pesantren Asembagus Situbondo. 

Setelahnya, pukul 02.00 WIB-03.00 WIB, dilakukan pembacaan Ratib Al-Aththas dan Asmaul Husna, dipimpin oleh Habib Ibrahim Lutfi bin Ahmad Al-Aththas, Khalifah Majelis Ta’lim Asmaul Husna Pusat. 

Apa Pengertian Puasa? Berikut Penjelasan dari Dalil Al Quran dan Hadis!

Lalu pada pukul 03.00-04.00 WIB Habib Muhammad Lutfi bin Yahya yang merupakan Rais ‘Aam Jam’iyyah Ahli Thariqah al-Mu’tabarah al-Nahdliyyah akan menyampaikan Ijazah Kubra. 

Setelah itu dilanjutkan dengan berjemaah salat Subuh dengan diimami oleh KH Hasanuddin Sinaga, Imam Masjid Istiqlal dan Masjid Dian Al-Mahri. 

Halaman Selanjutnya
img_title