Viral di Tiktok, Emak-Emak yang Mandi Lumpur Didatangi Polisi

Lokasi pembuatan video mandi lumpur yang viral di TikTok.
Sumber :
  • VIVA / Satria Zulfikar ( NTB)

Semua pemeran dalam video Live TikTok tersebut atas inisiatifnya sendiri dengan harapan mendapat keuntungan dari gift para penonton.

Sedang Viral, Makam Nabi Yusuf di Tengah-Tengah Sungai Nil?

"Hasil klarifikasi dari sejumlah warga, yang tampil pada akun TikTok tersebut tanpa ada paksaan. Tujuan membuat video live tersebut hanya untuk mendapatkan keuntungan dari Gift penonton dengan," ujar Artanto.

Kedatangan polisi kepada pemeran mandi lumpur yang viral ini untuk memastikan atas munculnya persepsi bahwa tindakan mereka merupakan tekanan dari pihak tertentu.

Jarang yang Tahu, Ada Putra Nabi Nuh yang Lahir dalam Bahtera

Oleh karena itu, Artanto menerangkan, perlu upaya untuk memastikan kebenaran terkait prasangka masyarakat tersebut. Agar tidak menimbulkan kegaduhan di kalangan masyarakat.

"Pengecekan perlu dilakukan, karena persepsi yang yang salah dapat menimbulkan kegaduhan, sehingga dapat mengganggu Kamtibmas," ujarnya.

Tina Wiryawati Dorong Perempuan Mandiri Melalui Pelatihan MUA