Viral Guru Muda ASN Pangandaran yang Resign Karena Laporkan Pungli, Ridwan Kamil Temui Pelapor
- VIVA.co.id/ M Ali Wafa
Bandung, Mindset – Guru muda bernama Husein Ali Rafsanjani (27) yang merupakan seorang Aparatur Sipil Negara (ASN), Kabupaten Pangandaran mendadak viral di media sosial. Pasalnya Guru muda ini menyampaikan curhatannya di TikTok dan Instagram terkait upayanya melaporkan pungli di Kabupaten Pangandaran sampai memilih mundur sebagai ASN.
Mendengar informasi tersebut, Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil langsung responsif dan menemui Husein pelapor pungli yang mengaku mendapat intimidasi.
Melansir VIVA, Ridwan kamil telah mendengarkan penjelasan versi Husein selaku pelapor dan versi Pemkab Pangandaran sebagai terlapor atas dugaan pungli terhadap ASN.
''Yang (guru muda ASN) Pangandaran, pertama, orang yang saya temui hari ini. Saya ingin mendengar (penjelasan Guru Muda ASN), tapi media, please! jangan satu arah," kata Ridwan Kamil di Gedung Sate, Bandung, Jawa Barat, Rabu (10/4/2023).
Sebagaimana diketahui, Guru Muda ASN Kabupaten Pangandaran, Husein lebih memilih untuk mundur sebagai ASN, karena tidak mau mencabut laporan dugaan praktik pungli yang dialami saat bertugas di wilayah Pemkab Pangandaran.
Husein menceritakan kronologi kejadian pungli yang dialaminya di media sosial seperti TikTok dan Instagram.