Desa Panjalu Konsisten Rangking Tertinggi IDM Nasional

Desa Panjalu Ciamis
Sumber :
  • TIC Ciamis

MindsetKabupaten Ciamis patut berbangga memiliki Desa yang mampu konsisten di ranking tertinggi Indeks Desa Membangun (IDM) Mandiri se-Indonesia. Sebagaimana publikasi per 1 Desember 2022 pada laman resmi IDM Kementerian Desa https://idm.kemendesa.go.id/status Desa Panjalu Kabupaten Ciamis memiliki 0.9981.

Bupati Ciamis Bagikan Sembako dan Beasiswa Saat Tarling Ramadan, Warga Panumbangan Sumringah

Dengan nilai IDM tersebut, Desa Panjalu menjadi desa yang memiliki nilai tertinggi IDM secara nasional bersamaan dengan 4 desa lainnya. 

Penilaian tersebut didapatkan dari berbagai kriteria yang harus dimiliki oleh Pemerintah Desa Panjalu. Seperti halnya program prioritas, adanya pemberdayaan bagi masyarakat hingga penanganan kebencanaan yang dilakukan.

Isi Kekosongan Jabatan, Bupati Ciamis Lantik 2 Dirut Perumda: PDAM Tirta Galuh dan BPR Galuh Ciamis

Untuk tataran provinsi Jawa Barat, Desa Panjalu  secara otomatis menjadi peringkat tertinggi. Sementara untuk peringkat kedua ditempati oleh Desa Lengkong, Kabupaten Bandung. Desa Lengkong juga menempati peringkat 9 se-Indonesia dalam hal nilai IDM.

Dalam penilaian IDM ini sebagaimana dilansir di laman resmi kemendesa.go.id, dalam pengukuran status desa oleh Kemendes, terdapat lima klasifikasi status desa dalam IDM. Diantaranya, desa sangat tertinggal, desa tertinggal, desa berkembang, desa maju, dan  desa mandiri.

Bupati Ciamis Herdiat Sunarya Laksanakan Tarling Perdana Ramadan 1445 H

Ada klasifikasi untuk menunjukan keragaman desa sebagaimana dijelaskan dalam dokumen resmi IDM 2021. Klasifikasi tersebut bertujuan untuk menunjukkan keragaman karakter setiap desa. 

Klasifikasi juga bertujuan untuk menajamkan penetapan status perkembangan desa. Fungsi klasifikasi pun memberikan rekomendasi intervensi kebijakan yang harus dilakukan dengan melihat status dari desanya masing-masing.