Selain Ayat DNA, dalam Al Quran Juga Ada Ayat Sidik Jari
- freepik.com
Ini biasa dilakukan oleh polisi untuk mencari pelaku kejahatan.
Penemuan sidik jari sebagai identitas unik individu sendiri baru berlangsung di akhir abad ke-19.
Semula orang menganggap bahwa guratan sidik jari hanya guratan-guratan yang tidak penting.
Baru kemudian diketahui bahwa sidik jari merupakan sesuatu yang unik pada setiap individu.
Bahkan pada dua orang kembar, sidik jarinya akan berbeda. Demikian juga orang yang memiliki pola DNA sekuens sangat mirip, sidik jarinya tetap berbeda.
Uniknya, sidik jari ternyata dibentuk beberapa saat sebelum bayi dilahirkan. Pola sidik jari kita juga tidak akan berubah seumur hidup.
Maka tidak mengherankan jika kini pindaian sidik jari juga digunakan dalam berbagai perangkat sederhana, termasuk untuk mengakses HP kita misalnya.