Setelah Lebaran, Lanjut Puasa 6 Hari Bulan Syawal, Apa Keutamaannya?

Ilustrasi Idul Fitri
Sumber :
  • Pexels | @timur-weber

Adapun ibadah sunah yang lazim dilaksanakan di awal bulan Syawal adalah puasa sunah selama 6 hari. 

Tentunya puasa tersebut bukan dimulai di tanggal 1 Syawal karena pada tanggal tersebut justru dilarang berpuasa. Umat Islam biasanya memulai puasa syawal pada tanggal 2 secara berturut-turut sampai tanggal 7 syawal. 

Lalu apa sebenarnya keutamaan puasa sunah di bulan syawal itu, Sobat Mindset?

Dalam hadis Nabi dikatakan bahwa siapa pun yang melaksanakan puasa Ramadhan kemudian melanjutkannya dengan puasa 6 hari di bulan syawal, maka dia seperti orang yang berpuasa 1 tahun penuh. 

Artinya orang tersebut mendapatkan pahala setara pahala puasa 1 tahun. 

Dengan demikian, bisa dikatakan juga bahwa puasa 6 hari di bulan syawal itu adalah puasa yang menyempurnakan puasa Ramadhan. 

Demikian informasi terkait keutamaan puasa 6 hari di bulan syawal, Sobat Mindset.