Daihatsu Sigra Dominasi Penjualan! Mobil LCGC Jadi Primadona Pembeli di Indonesia
Selasa, 14 November 2023 - 09:38 WIB
Sumber :
- Astra Daihatsu
Daihatsu Sigra Dominasi Penjualan Mobil LCGC!
Photo :
- Astra Daihatsu
Menariknya, bukan Xenia atau Terios yang menjadi idola masyarakat Indonesia, melainkan mobil di segmen LCGC (Low Cost Green Car).
Daihatsu Sigra muncul sebagai bintang paling bersinar, berhasil terjual sebanyak 53.189 unit.
Angka ini tidak hanya mengesankan, tetapi juga berkontribusi signifikan, mencapai 32,4 persen dari total penjualan ritel Daihatsu.
Gran Max Pikap, Pendamping Setia Sigra
Daihatsu Grand Max, Pick Up.
Photo :
- Astra Daihatsu
Daihatsu Gran Max Pikap juga tampil sebagai pemain kunci dalam dominasi Daihatsu di pasaran.