Alvinia Christiany: Ahli Digital Marketing dan Interior Design yang Menjadi "Teman Autis"

Alvinia Christiany
Sumber :
  • satu-indonesia.com

MindsetAlvinia Christiany adalah seorang ahli digital marketing dan interior design dari DKI Jakarta. Dia lulusan Raffles Design Institute dalam bidang Interior Design.

Dia juga lulusan Raffles College of Higher Education, Singapura, dalam bidang yang sama. Akan tetapi latar belakangnya tidak menghalanginya mencurahkan perhatian pada kawan-kawan autis

Fakta ini menunjukkan bahwa perhatian terhadap sesama manusia tidak dibatasi oleh latar belakang, melainkan sifatnya universal, termasuk sikap kita terhadap stigma autisme.

Organisasi “Teman Autis

Ilustrasi Anak Autis

Photo :
  • freepik.com

Alvinia Christiany adalah co-founder Teman Autis pada tahun 2018. Founder organisasi tersebut adalah Ratih. 

Uniknya, sebagaimana Alvinia Christiany, Ratih juga memiliki latar belakang pendidikan yang sekilas tampak tidak ada hubungannya dengan autisme.