THR Cair? Ini 5 Rekomendasi HP Rp2-3 Jutaan Terbaik untuk Koleksi Smartphone Baru Lebaran

THR Cair? Ini 5 Rekomendasi HP Rp2-3 Jutaan Terbaik.
Sumber :
  • Ist

Mindset – THR sebentar lagi cair! Bingung mau beli HP baru? Ini 5 rekomendasi smartphone terbaik di harga Rp2-3 jutaan untuk Lebaran 2025, lengkap dengan spesifikasi unggulan dan kelebihan masing-masing.

Lebaran 2025 Sudah Dekat, Saatnya Upgrade HP Baru!

Lebaran Ganti HP? Ini Duel Sengit Samsung, Xiaomi, dan Vivo di Kelas 5-10 Jutaan!

Tunjangan Hari Raya (THR) sebentar lagi cair, dan momen ini sering dimanfaatkan untuk mengganti smartphone lama dengan yang lebih baru.

Jika kamu sedang mencari HP dengan harga Rp2-3 jutaan yang memiliki spesifikasi terbaik, maka daftar ini bisa menjadi referensi sebelum belanja.

Butuh Mobil Nyaman untuk Mudik? Ini 3 SUV Bekas di Bawah Rp70 Juta yang Layak Dibeli

Dengan mempertimbangkan performa, kamera, daya tahan baterai, dan fitur tambahan, berikut adalah lima rekomendasi HP terbaik yang bisa kamu pertimbangkan untuk Lebaran 2025:

1. Motorola G45 5G – HP Kencang dengan Android Murni

Moto G45 5G, Bukti Comeback Smartphone Merk Motorola di Indonesia.

Photo :
  • Mindset
  • Layar: IPS LCD 120Hz, Full HD+
  • Chipset: Qualcomm Snapdragon 4 Gen 1
  • RAM & Storage: 8/128GB
  • Kamera: 50MP OIS + 8MP ultra-wide
  • Baterai: 5000 mAh, 33W fast charging
  • Harga: Rp2,4 jutaan
HP Flagship Samsung Turun Harga Drastis! Ini 7 Pilihan Terbaik yang Wajib Kamu Pertimbangkan

Motorola G45 5G adalah pilihan menarik untuk yang menginginkan pengalaman Android murni tanpa bloatware. Dengan prosesor kencang dan kamera yang sudah dilengkapi OIS, HP ini cocok untuk fotografi maupun penggunaan sehari-hari yang smooth.

2. Redmi Note 14 4G – AMOLED dengan Kamera 108MP

Xiaomi Redmi Note 14 5G.

Photo :
  • Mindset Viva
  • Layar: AMOLED 120Hz, Full HD+
  • Chipset: MediaTek Helio G99
  • RAM & Storage: 8/256GB
  • Kamera: 108MP + 2MP depth
  • Baterai: 5000 mAh, 33W fast charging
  • Harga: Rp2,3 jutaan

Bagi yang mencari HP dengan layar AMOLED dan kamera besar, Redmi Note 14 4G bisa jadi pilihan terbaik. Dengan refresh rate 120Hz dan sensor kamera 108MP, hasil foto dan pengalaman visualnya sangat memanjakan pengguna.

3. Infinix Note 50 Pro – Fitur Premium di Harga Terjangkau

Infinix Note 50 Pro: HP Rp3 Jutaan dengan Fitur Flagship.

Photo :
  • Ist
  • Layar: AMOLED 144Hz, Full HD+
  • Chipset: MediaTek Helio G99 Ultra
  • RAM & Storage: 8/256GB
  • Kamera: 108MP + 2MP depth
  • Baterai: 5000 mAh, 45W fast charging
  • Harga: Rp2,9 jutaan

Infinix Note 50 Pro menawarkan fitur premium yang jarang ditemukan di kelasnya, seperti wireless charging dan frame berbahan metal. Bagi yang ingin HP dengan desain mewah dan spesifikasi gahar di harga 2 jutaan, ini bisa jadi pilihan utama.

4. Poco X7 5G – Performa Kencang dengan IP68

Poco X7 Pro Jadi Raja Baru HP 5 Jutaan?

Photo :
  • Ist
  • Layar: AMOLED 120Hz, Full HD+
  • Chipset: Qualcomm Snapdragon 7s Gen 2
  • RAM & Storage: 8/256GB
  • Kamera: 50MP OIS + 8MP ultra-wide
  • Baterai: 5000 mAh, 67W fast charging
  • Harga: Rp3,4 jutaan

Jika kamu mencari HP dengan performa kencang dan sertifikasi IP68 tahan air dan debu, Poco X7 5G adalah jawabannya. Cocok untuk gaming maupun aktivitas outdoor tanpa khawatir terkena air hujan atau debu.

5. Realme 13 Plus 5G – HP Stylish dengan Kamera Mumpuni

Realme 13 Plus 5G vs OPPO Reno12 Pro 5G.

Photo :
  • Realme
  • Layar: AMOLED 120Hz, Full HD+
  • Chipset: Dimensity 6100+
  • RAM & Storage: 8/128GB
  • Kamera: 64MP + 2MP depth
  • Baterai: 5000 mAh, 33W fast charging
  • Harga: Rp3 jutaan

Buat kamu yang ingin HP dengan desain stylish dan kamera tajam, Realme 13 Plus 5G bisa jadi pilihan. HP ini juga menawarkan performa cukup baik dengan jaringan 5G untuk konektivitas lebih cepat.

HP Mana yang Cocok untuk Lebaran?

Dari lima pilihan di atas, masing-masing memiliki keunggulan tersendiri. Jika kamu ingin pengalaman Android murni, pilih Motorola G45 5G. Jika layar AMOLED dan kamera 108MP jadi prioritas, Redmi Note 14 4G bisa jadi pilihan.

Infinix Note 50 Pro menawarkan fitur premium seperti wireless charging, sementara Poco X7 5G cocok untuk yang butuh HP tahan air. Terakhir, Realme 13 Plus 5G bisa dipilih untuk desain stylish dan kamera tajam.

Jadi, sudah siap belanja HP baru dengan THR? Pastikan untuk selalu membandingkan harga dan membeli dari toko terpercaya agar mendapatkan deal terbaik! *AT