Ingin Punya Anak Laki-Laki atau Perempuan? Simak Tips-Tips Penting Saat Bercinta

Ilustrasi Orang Tua dan Bayi
Sumber :
  • Pixabay / smpratt90

Mindset –Semua anak tentu sama saja baik laki-laki dan perempuan. Tidak ada kelebihan satu jenis kelamin atau gender atas jenis kelamin atau gender yang lain.

3 Hari Bercinta yang Baik Menurut Islam, Hari Apa Saja?

Akan tetapi kadang ada kondisi tertentu ketika kita ingin memiliki anak memiliki gender spesifik, anak perempuan atau laki-laki. Dalam kondisi seperti itu, tidak ada salahnya melakukan upaya-upaya supaya keinginan kita terkabul. 

Dalam kitab Qurrotul Uyun yang biasa disebut sebagai kitab seks Islami atau Kamasutra Islam disebutkan tips-tips mudah untuk mendapatkan anak lelaki atau perempuan. 

Malam Jumat Saat Terbaik Bercinta, Benarkah?

Dikatakan bahwa jika kita ingin memiliki anak lelaki, maka setelah melakukan hubungan seks, istri hendaknya tidur berbaring miring ke kanan. 

Sebaliknya, jika ingin memiliki anak perempuan, maka setelah bercinta, istri hendaknya berbaring miring ke kiri. 

7 Dampak Psikologis Pelecehan Seksual, Termasuk Self-Blaming dan Disfungsi Seksual

Lalu bagaimana jika tidak ingin hubungan suami istri tersebut membuahkan anak? Istri hendaknya tidur terlentang. 

Tips-tips tersebut semua terkait pihak istri setelah melakukan hubungan intim. Sementara ada juga tips lain yang justru melibatkan pihak pria. 

Dikatakan bahwa jika ingin memiliki anak lelaki maka sebaiknya pihak suami memiringkan tubuhnya ke arah kanan saat akan mengalami orgasme

Demikian juga setelah dia klimaks dan akan mencabut penis, sebaiknya dia memiringkan tubuhnya ke arah kanan. 

Jika tidak melakukan dua tips tersebut maka kemungkinan besar jika hubungan seksual tersebut membuahkan anak maka anak yang terlahir adalah perempuan. 

Meskipun demikian, tentu saja keputusan akhir merupakan kehendak Allah Swt. Laki-laki ataupun perempuan maka anak yang lahir harus kita sambut dan sayangi tanpa pilih kasih karena anak merupakan titipan dari Allah Swt.