5 Alasan Wajib Nonton When Life Gives You Tangerines, Drama Korea Paling Ditunggu 2025!
- Ist
When Life Gives You Tangerines akan membawa penonton ke dalam suasana kehidupan di tengah keterbatasan ekonomi dan tradisi yang kuat, memberikan perspektif unik tentang sejarah Korea dan perjuangan generasi terdahulu.
4. Nuansa Sinematografi yang Indah
Kim Won-Suk dikenal memiliki gaya penyutradaraan yang estetis, dan latar Pulau Jeju memberikan kesempatan untuk eksplorasi visual yang menawan.
Adegan-adegan dengan lanskap pantai, ladang tangerine, serta kehidupan desa yang autentik akan membuat drama ini semakin berkesan secara visual.
5. Kisah Cinta yang Relatable dan Menyentuh
Drama ini bukan hanya soal romansa biasa, tetapi juga mengangkat tema mimpi, perjuangan, dan keteguhan hati dalam menghadapi kehidupan. Penonton akan dibawa dalam perjalanan emosional Ae-Sun yang berusaha melawan keterbatasan, serta cinta tulus Gwan-Sik yang menjadi pondasi hubungannya dengan sang pujaan hati.
Dengan kombinasi aktor papan atas, tim produksi berkualitas, dan cerita yang emosional, When Life Gives You Tangerines siap menjadi drama yang akan menggugah hati penonton. Jangan lewatkan penayangannya di Netflix mulai 7 Maret 2025! *AT