Harlah NU 2023 diperingati 16 Rajab, Ini Makna Angka 16 dalam Berbagai Tradisi
- Unsplash @janromero
Mindset –Harlah NU 2023 seperti biasa akan diperingati di tanggal 16 Bulan Rajab. Tahun ini tanggal tersebut bersesuaian dengan tanggal 7 Februari. Sebenarnya kalau berdasarkan kalender Masehi maka harlah NU akan dirayakan tiap tanggal 31 Januari.
Akan tetapi NU adalah organisasi Islam terbesar di Indonesia. Oleh sebab itu, perayaan hari lahir NU biasa dihitung menggunakan kalender Hijriah. Tahun 2023 kita menginjak Bulan Rajab tahun 1444 Hijriah, artinya tepat tahun ini NU berusia satu abad, karena NU didirikan oleh KH Hasyim Asy’ari pada tahun 1344 H.
Sebagai organisasi Islam terbesar, hari lahir NU pun diperingati secara besar-besaran. Akan tetapi Sobat Mindset mungkin penasaran dengan apa makna angka 16 sebagai tanggal lahir NU dalam berbagai tradisi di dunia?
Baca juga: 9 Ucapan Selamat Harlah NU 2023 untuk Peringatan Satu Abad di Bulan Rajab
Secara umum, sebagaimana dikatakan oleh Annemarie Schimmel, angka 16 dimaknai sebagai simbol keutuhan. Tafsir ini didapat misalnya dari sistem penghitungan yang dikembangkan oleh bangsa Romawi dan bangsa Yunani Kuno sebagaimana juga bisa ditemukan dalam penggunaan Bahasa Italia dan Prancis.
Di wilayah Asia, tepatnya India, angka 16 sudah memiliki nilai simbolis khusus sejak zaman peradaban kuno Indus. Angka 16 dikaitkan dengan mantera pemujaan dan juga dengan kesempurnaan raga manusia.
Dalam filosofi India klasik, keindahan ditandai oleh 16 tanda, sementara untuk menjadi cantik maka perempuan dirias dengan 16 jenis perhiasan.
Baca juga: 13 Link Twibbon Harlah 1 Abad Nahdlatul Ulama 'NU' 2023
Di dalam Ilmu Sastra, puisi yang sempurna disusun dalam struktur angka 16, dari mulai 16 matra, suku kata, irama, sampai unit nada. Tradisi Sastra dan musik India ini kemudian diadopsi juga dalam perpuisian Arab klasik yang kemudian diserap juga oleh tradisi puisi Islam.
Dalam tradisi Cina-India, angka 16 juga menyimbolkan keagungan sebagaimana tampak dalam sosok Dewi Pussa yang memiliki 16 buah tangan. Di dalam filosofi mistis, alam semesta juga diyakini tersusun dari 16 unsur.
Tafsir bahwa 16 adalah angka yang menyimbolkan keutuhan atau kesempurnaan tampaknya dihasilkan dari fakta matematis. Angka 16 dihasilkan dari kuadrat 4, yaitu 4 x 4, perkalian 4 unsur dengan 4 unsur. Dari perkalian itulah diyakini lahir keutuhan atau kesempurnaan.
Baca juga: Harlah NU Satu Abad diperingati Selasa 7 Februari 2023, Simak 4 Peristiwa Sejarah Islam Hari Selasa
Demikian sekilas pemaknaan angka 16 dalam berbagai tradisi di dunia, Sobat Mindset, menarik bukan? Sama menariknya dengan kemeriahan perayaan harlah NU 2023 yang akan kita saksikan nanti tanggal 16 Bulan Rajab atau tanggal 7 Februari.