Persija Jakarta Kalah Telak dari Madura United, Thomas Doll Kecewa dengan Performa Tim
- Twitter - Persija
Bangkalan, Mindset – Pertandingan antara Persija Jakarta vs Madura United menyisakan catatan buruk bagi tim tamu. Duel sengit ini berlangsung di Stadion Gelora Bangkalan, Madura, Minggu (13/8/2023), malam WIB. Pertandingan berakhir dengan skor 2-0 untuk keunggulan tuan rumah, Madura United.
Laga berlangsung dengan tensi tinggi sejak menit pertama.
Kedua tim saling berlomba menciptakan peluang untuk mencetak gol.
Di menit ke-13, umpan matang dari Witan di sisi kiri berhasil diberikan kepada Marko Simic.
Namun, sundulan penyerang asal Kroasia tersebut sayangnya melebar dari gawang Madura.
Madura United akhirnya berhasil memecah kebuntuan di menit ke-37. Brandao Junior mencetak gol setelah menerima umpan terobosan tinggi dari Hugo Gomes.
Brandao dengan cerdik mengontrol bola dan melepaskan chip ke arah gawang Persija yang dijaga oleh Cahya Supriadi. Skor menjadi 1-0 untuk keunggulan Madura hingga paruh pertama pertandingan.
Memasuki menit ke-50, Madura United berhasil menggandakan keunggulan.
Brandao kembali mencetak gol, kali ini melalui umpan Hugo Gomes. Dengan kebebasan di sisi kanan, Brandao melepaskan tembakan ke arah gawang sebelah kanan.
Usaha Cahya untuk menyelamatkan tak berhasil, dan skor menjadi 2-0 untuk keunggulan Madura United.
Persija sebenarnya memiliki peluang untuk memperkecil kedudukan melalui tendangan penalti Marko Simic di menit ke-90+5.
Namun, usaha tersebut bisa dihentikan oleh penjaga gawang Madura United, Wawan Hendrawan.
Usai pertandingan, pelatih Persija, Thomas Doll, tak menyembunyikan rasa kekecewaannya.
Selain hasil akhir yang tak memuaskan, Thomas Doll juga menyoroti performa buruk yang ditunjukkan oleh timnya.
''Selamat kepada Madura United atas kemenangannya, biasanya, saya akan memberikan analisis mengenai jalannya pertandingan di babak pertama atau kedua, tetapi tidak pada kali ini, saya sangat merasa kecewa dengan performa tim saya [Persija],” ungkap Thomas Doll dikutip MindsetVIVA dari laman resmi Persija Jakarta.
Dengan hasil ini, Madura United berhasil meraih kemenangan penting di hadapan pendukungnya sendiri, sementara Persija harus berbenah untuk mengatasi masalah performa yang muncul dalam pertandingan ini