Hasil Al Ettifaq vs Al Nassr: Bermain Imbang 1-1, Cristiano Ronaldo Gagal Raih Gelar Liga Arab Saudi

Hasil Al Ettifaq vs Al Nassr: Bermain Imbang 1-1.
Sumber :
  • Twitter - Al Nassr

Sport, Mindset – Hasil Al Ettifaq vs Al Nassr berakhir imbang 1-1, Cristiano Ronaldo Gagal Raih Gelar Liga Arab Saudi 2022-2023. Simak selengkapnya.

Video Cristiano Ronaldo Gagal Cetak Gol di Depan Gawang Al Ain, Al-Nassr Tersingkir dari AFC

Al Nassr bermain imbang melawan tuan rumah Al Ettifaq dalam pertandingan pekan ke-29 Liga Arab Saudi 2022-2023 pada dini hari WIB, Minggu (28/5/2023).

Di laga yang digelar di Stadion Pangeran Mohammed bin Fahd, Cristiano Ronaldo dan rekan-rekannya mengalami kesulitan untuk meraih kemenangan.

Dramatis! Al Nassr Tekuk Al Ain, Cristiano Ronaldo Cetak Gol Penyama tapi Gagal di Adu Penalti

Hasil imbang tersebut membuat Al Nassr mengumpulkan total 64 poin, dan sudah tidak mungkin mengejar Ittihad FC yang berada di puncak klasemen dengan 69 poin.

Ittihad FC telah memastikan gelar juara Liga Arab Saudi 2022-2023 setelah mengalahkan Al Feiha dengan skor 3-0.

Cristiano Ronaldo Gagal Manfaatkan Peluang Emas dari Jarak Tiga Yard Lawan Al Ain, Fans Terkejut!

Dengan satu pertandingan tersisa dan selisih lima poin, sudah pasti Al Nassr tidak akan mampu menggeser posisi Ittihad FC di puncak klasemen.

Kegagalan Al Nassr dalam meraih gelar juara juga berarti Cristiano Ronaldo secara resmi tidak akan meraih gelar musim ini.

Sebelumnya, Ronaldo yang bergabung dengan Al Nassr pada musim dingin 2023 juga gagal membantu timnya meraih gelar juara dalam dua kompetisi, yaitu King Cup dan Saudi Super Cup.

Perjalanan Pertandingan Al Ettifaq vs Al Nassr

Sebenarnya, peluang Al Nassr untuk menjadi juara sangat kecil sejak awal.

Hasil apa pun yang mereka raih dalam pertandingan melawan Al Ettifaq tidak akan berarti jika Ittihad FC berhasil memenangkan pertandingan melawan Al Feiha.

Meskipun demikian, Ronaldo dan rekan-rekannya tetap berusaha tampil maksimal. Sayangnya, mereka menghadapi kesulitan dalam menghadapi Al Ettifaq.

Bahkan, Al Nassr tertinggal terlebih dahulu akibat gol Youssouf Niakate pada menit ke-43. Al Nassr baru bisa menyamakan kedudukan pada menit ke-56 melalui gol dari Luiz Gustavo, sehingga skor menjadi 1-1. 

Pada menit ke-79, Gustavo kembali mencetak gol yang sebenarnya menggetarkan jala gawang Ettifaq.

Namun, setelah wasit melakukan pemeriksaan menggunakan VAR, gol tersebut dianulir.

Tidak lama kemudian, wasit meniupkan peluit panjang.

Al Nassr harus puas bermain imbang 1-1 dan memastikan diri gagal meraih gelar juara Liga Arab Saudi 2022-2023.