Perjalanan Nurman Farieka Ciptakan Produk Anti Mainstream Lewat Sepatu Kulit Kaki Ayam

Nurman Farieka pengrajin sepatu kulit kaki ayam.
Sumber :
  • Foto: SATU Indonesia | Desain: ATA/MindsetVIVA

Nurman Farieka Raih Penghargaan SATU Indonesia Awards 

Menjelajahi Keindahan Green Canyon Pangandaran, Surga Tersembunyi di Jawa Barat

Nama Hirka semakin dikenal. Sepatu dari kulit kaki ayam pun semakin mendapat tempat di hati konsumen. Tentu saja, hal ini berdampak pada peningkatan kebutuhan tenaga kerja di bawah bendera Hirka.

176 Tambang Ilegal di Jabar Terungkap, Badko HMI Jawa Barat Desak Pemerintah Bertindak Tegas!

Kesungguhan dan kreativitas Nurman pun mendapat apresiasi. Pada tahun 2019, ia menerima penghargaan Satu Indonesia Awards (SIA) dari Astra untuk bidang kewirausahaan. Penghargaan ini menjadi dorongan besar bagi dirinya untuk mewujudkan impian-impian.

Ia mengakui bahwa penghargaan tersebut membuat usahanya semakin dikenal. Hal ini tentu memudahkan baginya untuk mengajak orang untuk lebih mengenal Hirka secara mendalam. Dengan begitu, pesan di balik setiap produk Hirka dapat tersampaikan dan menyentuh hati pasar.

Grand Opening AMW Travel Cabang Cianjur, Pilihan Tepat untuk Umroh dan Haji dengan Legalitas Resmi

Melalui dedikasi dan inovasi luar biasanya, Nurman Farieka telah menciptakan produk sepatu kulit kaki ayam yang tidak hanya mengguncang pasar domestik, tetapi juga mendapat pengakuan internasional. Dengan memilih jalan yang berbeda, ia telah membuktikan bahwa kreativitas dan tekad adalah kunci untuk mencapai kesuksesan di dunia bisnis. *el/at