Kisah Misteri Jembatan Cirahong di Ciamis - Sosok Sepasang Pengantin yang Kerap Menghantui Area Ini
- Ist
Ciamis, Mindset – Jembatan Cirahong, yang menghubungkan dua daerah, Ciamis dan Tasikmalaya, memiliki sejarah yang penuh misteri. Dibangun pada zaman pemerintahan kolonial Belanda di Jawa Barat abad ke-18, keindahannya menyimpan cerita yang tak terlupakan.
Jembatan ini bukan hanya menjadi jalur transportasi bagi kereta api dan motor, tetapi juga menjadi saksi bisu dari kisah-kisah romantis yang melintasinya.
Namun, dibalik kemegahannya, tersembunyi mitos yang menambah keangkeran tempat ini.
Pembangunan Jembatan Cirahong pada zamannya adalah sebuah prestasi luar biasa.
Bayangkan, pada masa itu, belum ada alat berat yang canggih untuk menyelesaikan proyek sebesar ini, terutama di atas ketinggian yang sangat curam.
Namun, kisah misteri ini benar-benar dimulai saat proses pembangunan. Berkali-kali, upaya untuk membangun jembatan ini gagal.
Setiap kali, material yang hampir selesai selalu tersapu oleh derasnya Sungai Citanduy.
Hal ini menjadi kejadian yang terus berulang, hingga akhirnya ada seorang sesepuh yang menerawang.
Cerita Warga Akan Sosok Sepasang Pengantin yang Menghantui Jembatan Cirahong
Area Jembatan Cirahong Ciamis yang dieknal angker.
- Ist
Menurut sesepuh itu, untuk memastikan kekokohan jembatan, diperlukan pengorbanan yang tragis.
Mereka harus menumbalkan sepasang pengantin yang masih hidup, dan mengubur mereka dalam pondasi jembatan.
Tentu saja, tuntutan ini sangat mengerikan. Namun, pada saat itu, pemerintah kolonial Belanda ingin segera menyelesaikan proyek ini, sehingga mereka mencetuskan ide "saembara".
Mereka menjanjikan imbalan bagi siapa saja yang berhasil menemukan sepasang pengantin dan mengorbankan mereka demi keberhasilan proyek ini.
Tak lama kemudian, sepasang pengantin yang hendak menikah ditemukan. Detail mengenai bagaimana mereka ditemukan, tetap menjadi misteri.
Yang pasti, mereka akhirnya dipaksa untuk dikubur hidup-hidup demi kelangsungan pembangunan Jembatan Cirahong.
Kisah Jembatan Cirahong Masih Menjadi Misteri Akan Kebenarannya
Apakah mitos ini benar-benar terjadi atau hanya sebuah cerita yang menguar di kalangan masyarakat setempat, hingga hari ini tetap menjadi teka-teki.
Meskipun begitu, kisah misteri Jembatan Cirahong tetap diingat dan diceritakan dengan hati-hati oleh penduduk sekitar. Keberadaan sepasang pengantin yang dikorbankan dalam nama kemajuan menjadi suatu legenda yang tak terlupakan di kawasan ini. *ar/at