Rashford Kembali Gacor, Efek Sentuhan Taktis Ruben Amorim Bikin Manchester United Bungkam Evetorn 4-0
Senin, 2 Desember 2024 - 05:45 WIB
Sumber :
- X/@manutd
Jakarta, Mindset – Manchester United bangkit di bawah asuhan Ruben Amorim, salah satunya berkat penampilan apik Marcus Rashford. Apa rahasia di balik perubahan ini?
Manchester United berhasil mencatat kemenangan telak 4-0 atas Everton dalam laga terbaru mereka.
Sorotan utama tentu tertuju pada Marcus Rashford, yang kembali menemukan performa terbaiknya dengan mencetak dua gol.
Sentuhan taktis Ruben Amorim, pelatih anyar asal Portugal, menjadi faktor penting di balik kebangkitan ini.
Rashford Kembali Jadi Daya Serang Tajam Man United
Ruben Amorim membuat keputusan strategis dengan mengembalikan Rashford ke posisi aslinya sebagai penyerang tengah.