Mohammad Afifi Romadhoni, Dokter Muda Penggerak Pesantren Sehat dengan Inovasi GPS
Jumat, 25 Oktober 2024 - 04:37 WIB

Sumber :
- Astra
Tidak hanya berfokus pada pesantren, GPS juga aktif dalam aksi sosial lainnya, seperti A Day with Lansia, sebuah gerakan peduli lansia di Wisma Tresna Werdha.
Kegiatan ini mengajarkan santri tentang pentingnya empati terhadap sesama, khususnya bagi lansia.
Setiap bulan Ramadhan, GPS mengadakan Setara (Santri Sehat Ramadhan Berkah) untuk mengumpulkan donasi dan mendistribusikannya kepada yang membutuhkan, termasuk untuk pesantren yang lebih kecil.
Pengembangan Diri dan Kepemimpinan di Kalangan Santri

Mohammad Afifi Romadhoni berikan edukasi kesehatan di pesantren.
Photo :
- Dok
GPS tidak hanya mengajarkan kebersihan dan kesehatan, tetapi juga memfasilitasi santri dalam pengembangan diri.
Mereka diberi pelatihan menjadi pembawa acara, keterampilan berbicara di depan publik, hingga menjadi pendamping bagi santri lainnya.