Politik Dinasti dan MK: Tantangan Berat Bagi Elektabilitas Gibran Rakabuming

Gibran Rakabuming Raka, Cawapres pada Pilpres 2024.
Sumber :
  • VIVA/M Ali Wafa

Mindset – Pendaftaran tiga pasangan calon presiden dan wakil presiden oleh tiga poros koalisi telah membuka babak baru dalam pertarungan politik menuju Pilpres 2024. Salah satu sorotan utama adalah penunjukan Gibran Rakabuming sebagai calon wakil presiden mendampingi Prabowo Subianto.

Melansir rilis temuan nasional Indikator (12 November 2023), Gibran meski jadi potensi aset elektoral, namun politik dinasti dan sorotan Mahkamah Konstitusi (MK) memunculkan tantangan berat bagi elektabilitas Gibran.

Gibran sebagai Aset Elektoral 

Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming.

Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming.

Photo :
  • VIVA

Banyak kalangan percaya bahwa Gibran memiliki potensi menjadi aset elektoral. 

Kepercayaan ini didasarkan pada kemampuannya untuk mendongkrak suara Prabowo di wilayah Jawa Tengah dan Jawa Timur, yang sebelumnya menjadi basis kuat Jokowi.

Strategi ini diharapkan dapat meraih perhatian basis pendukung Jokowi dan memutar arah dukungan ke arah Prabowo.